Terkini, 5 Lagi Warga Sumbar Positif Covid-19

oleh

Spiritsumbar.com, Padang – Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal kembali menginformasikan Laporan Sementara Hasil Pemeriksaan Sample Spesimen Covid-19, Ahad (26/7/2020) pagi.

Dia mengungkapkan, Ahad pagi dini hari, 26 Juli 2020 pukul 03.00 WIB, telah menerima hasil pemeriksaan 716 sample (681 di Lab Fakultas Kedokteran UNAND dan 35 di Lab Veteriner Baso Agam) dari Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Si sebagai penanggung jawab Lab.

Simak : Guru Positif Covid-19, Sekolah di Kota Pariaman Kembali Diliburkan



Dari hasil pemeriksaan, terjadi penambahan positif 5 orang di Sumbar. ” Sebanyak 3 orang berasal dari Kota Padang dan 2 orang dari Agam,” ujarnya melalui pesan tertulis, Ahad (26/7/2020).

Simak : Padang Panjang Di Musim Corona, Sekolah & Pariwisata Dibuka Dengan Protokol Kesehatan Covid



Walau begitu, khabar menggembirakan juga ada penambahan pasien yang sembuh sebanyak 4 orang. “Kota Padang 3 orang dan Kab Dharmasraya 1 orang,” ujarnya.

Simak : 5 Warga Dharmasraya Dinyatakan Positif Covid-19

“Untuk keterangan lebih rinci dan jika ada perkembangan data lebih lanjut, nanti sore kami perbaiki dan umumkan, ” ujarnya.

Simak : Dokter Dermawan Itu Sembuh Dari Covid-19

Menarik dibaca