Kapolres Kota Padang melalui Kapolsek Lubuk Begalung AKP Andi Parningotan Lorena membenarkan adanya peristiwa yang menyebabkan jatuhnya korban jiwa di Jalan Aru, depan Kampus UPI Padang, Ahad (9/2/2020).
“Dalam peristiwa itu, dua orang meninggal dan satu luka luka. Para korban meninggal sudah dikubur dan korban yang luka-luka sudah dibolehkan pulang,” ujarnya saat dihubungi melalui selulernya, Senin (10/2/2020) pagi.
Terkait dengan peristiwa jatuhnya korban nyawa itu, Andi Parningotan Lorena mengaku belum bisa memastikan apakah memang aksi begal. Menurutnya, pihak kepolisian masih menyelidiki dan mengembangkan kasus tersebut.
“Kami dari kepolisian masih menyelidiki peristiwa itu, apakah aksi begal atau hanya kecelelakaan lalulintas. Karena, tidak satupun barang korban yang hilang,” ujarnya.
Namun, dari keterangan terakhir yang dihimpun media ini. Peristiwa itu hanyalah kecelakaan lalulintas. ( Baca : Geger Begal di Padang, Dua Tewas Satu Luka Luka)