Spiritsumbar.com, Dharmasraya – Berbagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau coronavirus diases 2019 (Covid-19) terus dilakukan. Malahan semua komponen saling bahu membahu, terlibat secara langsung.
Seperti yang dilakukan Kodim 0310/ Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya (SSD) yang memantau secara langsung, Tim Gugus Penangan COVID-19 di daerah perbatasan wilayah kerjanya. Ada dua dua titik di wilayah Kodim 0310/ SSD, yakni Pos COVID-19 Kecamatan Kamang baru Sumatera Barat dengan Kabupaten Kuansing Riau. Kemudian daerah Kecamatan Sungai Rumbai Sumatera Barat dengan kabupaten Bungo Jambi.
Dalam pantuan Dandim 0310 Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya (SSD) Letkol Inf Dwi Putranto, S.A.P., M.I.Pol. melihat secara dekat kegiatan petugas Tim gabungan COVID 19 yang di antaranya TNI POLRI BPBD Dan Dinas kesehatan,di posko perbatasan Pintu Masuk Propinsi Sumatera Barat.
Artikel Lainnya
Dandim 0310 Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya (SSD) Letkol Inf Dwi Putranto, S.A.P., M.I.Pol. saat di temui oleh awah media,saat kunjungan dan memberikan batuan susu dan makan kaleng kepada Petugas Tim gabungan gugus Penanganan Covid-19 di daerah perbatasan, Kecamatan Sungai Rumbai Sumater Barat dengan kabupaten Bungo Jambi.mengatakan di wilayah perbatasan perhatian khusus oleh Pemerintah Propinsi Sumatera Barat, tentang wabah Covid 19.
Baca : Mulai Selasa, Sumbar berlakukan Pembatasan Selektif
Dan diprediksi berapa hari kedepan bagi warga yang akan pulang kampung, melintasi jalan lintas sumatera akan meningkat. “Maka, mulai hari ini kami memantau di daerah perbatasan ini. Ternyata pada hari ini kondisi masih normal dan stabil. Selain melakukan pemantauan di posko perbatasan, pihaknya juga berikan bantuan tambahan nutrisi pada petugas penangan penyebaran Virus Corona yang tengah bertugas di posko perbatasan,” ujarnya.
Baca : Adik Mahasiswa Dharmasraya Pulang dari Bogor Juga Dirujuk ke M. Djamil Padang
“Kita berikan, dalam bentuk minuman kaleng serta biskuit sebagai pelepas lelah bagi petugas posko siaga,” kata Dandim 0310 Letkol Inf Dwi Putranto, saat kunjungi posko perbatasan, Dharmasraya, Bunggo Jambi,
Kita berharap bersama mencegah covid-19 dan biasakan cuci tangan dan kebersihan kita dan lingkungan yang ada di sekitar kita tegas Dandim 0310 Letkol Inf Dwi Putranto (Eko)
Simak Video : Himbauan Gubernur Sumbar : Perantau Dilarang Pulang