Wisuda Tahfizd 12 Santri Masjid DDI Lubuk Basung, Membahagiakan Ortu dan Jemaah Masjid

oleh

Ke 12 santri yang akan diwisuda itu adalah
Ayunda Azzahra, Najwa Putri Ayunda,Alya Humaira Maulana, Salsabila Putri Ramadhani, Zivara fredelina putri, Dara asyifa, Khofifah yusroh Alifiah, Sri handayani, Ashifa Aidil Fitri, Rizki Putra Ramadhan , Akbar Adwa Nafis dan Mutiara Islami
Pengurus masjid diketuai H.Isman imran dan sekretarisnya Yohanes Dt dan Bendahara Dita Wedya. Sedangkan untuk TPA diurus oleh Zulva Karlina dan Wid. Isman Imran yang juga ketua Baznas Agam menggantikan ketua sebelumnya M.Khudri yang telah hijrah ke Padang sejak satu tahun lalu. Isman Imran bahkan menyalurkan bantuan Baznas untuk masjid ini sehingga perkembangan masjid makin menggembirakan, apalagi ditunjang oleh kepedulian warga termasuk perantau yang rutin mengirim bantuan untuk masjid sejak beberapa tahun lalu.

Dita Widya menyebutkan bahwa Pengurus Masjid mendukung penuh kegiatan pendidikan Alquran dimasjid Badriyah yang dikenal juga dengan nama DDI.
“Inilah wisuda tahfiz pertama kita lakukan sejak kita menyelenggarakan pendidikan baca Alqur’an , Alhamdulillah kita punya guru bagus seperti Rizaldi ini. Anak anak kita mulai belajar dengan ustad Aldi (Rizaldi-Red) baru Juli 2024” katanya.
Pengurus, Kata Dita terus menerus mengupayakan kemajuan penyelenggaraan pendidikan mengaji ini di masjid yang dibangun oleh DDI dan kini di urus oleh masyarakat Lansano.
Dita Wedya menambahkan saat ini pengurus sedang menyelesaikan pembangunan ruang kelas belajar memanfaatkan kerangka bangunan kantor yang telah dibangun oleh Pengurus DDI Agam puluhan tahun lalu
“Cita cita kita adalah menjadikan masjid DDI Lansano ini sebagai salah satu basis Pendidikan Islam khususnya Alquran di Lubuk Basung ” katanya. (re)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Menarik dibaca