Padang, SPIRITSUMBAR.COM – Pemerintah Kota (Pemko) Padang selalu mendukung berbagai kegiatan masyarakat yang bersifat positif untuk kemajuan kota.
Hal itu disampaikan Wakil Walikota Padang H. Ekos Albar saat menerima audiensi pegiat anti-narkoba, di ruang kerjanya, Balaikota Aia Pacah Jl Bypass Padang, Senin (14/8/2023).
Dia tegaskan, apalagi berbagai kegiatan yang bertujuan untuk kepentingan masyarakat Kota Padang. Terutama menyelamatkan generasi muda dari berbagai bahaya, termasuk narkoba.
BACA : Bhabinkamtibmas Banuaran Sosialisasi Bahaya Narkoba di JBB Amal Salih
Adanya elemen masyarakat yang terus melakukan gerakan anti-narkoba patut diapresiasi. Sebab, masalah ini tidak bisa dibebankan kepada pemerintah semata. Semua pihak, termasuk masyarakat, harus terlibat aktif memerangi narkoba.
Beberapa orang pegiat anti-narkoba melaporkan kepada Wawako Ekos Albar sehubungan kedatangan Duta Anti-Narkoba Fariz RM, ke Padang, pada tanggal 26 Agustus 2023 mendatang.