Bangka Belitung SPIRITSUMBAR.COM – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Harvick Hasnul Qalbi mengunjungi Kabupaten Bangka Barat Provinsi Bangka Belitung pada Jumat 4/8/2023.
Kedatangan Harvick Hasnul Qalbi didampingi Direktur Hortikultura, Direktur Perlindungan Perkebunan, Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi diwakili oleh Deputi I .
Wamentan dan rombongan disambut oleh PJ Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Dr. Suganda Pandapotan Pasaribu, AP., M.Si., M.Si., Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI Agustinus Dedy Prasetyo dan Kapolda Babel, Kabinda Babel.
Juga, Danlanal Pangkal Pinang Wakil Bupati Bangka Barat Bong Ming Ming, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Bangka Barat Azmal AZ, S.P. M.EP di Bandara Depati Amir.
Selama kunjunganya di Kabupaten Bangka Barat Wamentan dan rombongan akan menghadiri beberapa agenda penting. Diantaranya panen Padi bersama di sawah Kamat Dusun Petaling Jaya desa Simpang Yul Kecamatan Tempilang.
Juga, kunjungan ke Kebun Durian milik petani bapak Nurhulis di Desa Air Belo Kecamatan Mentok, serta diskusi bersama penggiat hortikultura dengan tema “Pembangunan Hortikultura Durian dan Alpukat” di Pondok AW Desa Mislak Kecamatan Jebus.
Wakil Bupati Bangka Barat Bong Ming Ming mengatakan kunjungan kerja ini akan menjadi momen bersejarah bagi komunitas pertanian di Kabupaten Bangka Barat. Dimana Wakil Menteri Pertanian dan jajarannya hadir langsung untuk memberikan dukungan dan apresiasi atas peran strategis para petani dalam penyediaan pangan dan kemajuan perekonomian daerah.