Wagub Sumbar Minta Semua Pihak Dukung Pendidikan Anak

oleh

Hari ini kita telah melihat kemajuan karya-karya siswa siswa SMK kita dalam pameran gebyar pendidikan saat ini. Kita berharap kesemua itu perlunya kita tingkatkan setiap waktu, pengembangan diri dalam pendidikan tidak ada batasnya, bangsa yang besar adalah bangsa yang dapat mengikuti perubahan dan semangat perubahan sebagai motivasi kemajuan bangsa, sebagai upaya mewujudkan cita cita bangsa, sesuai pembukaan UUD 1945 mensejahterakan rakyat Indonesia.

Kita berharap pendidikan di Sumatera Barat teruslah berbenah, meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan kepada generasi muda Sumbar dengan sasaran utama saat ini, bagaimana siswa-siswa SMA Sumbar, sebanyak-banyak diterima di perguruan tinggi favorit nasional.

Para guru -guru, kepala sekolah dan orang tua diharapkan bersinergis sebaik mungkin dalam mendorong siswa kita untuk belajar lebih rajin, dalam meningkatkan kemampuan, keterampilan dan kecerdasannya, himbau Nasrul Abit Dt. Malintang Panai.

Menarik dibaca