Waduh, Dalam Sehari Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 77 Orang, 2 Diantaranya Dari Kota Padang Panjang

oleh

Mengingatkan juga, 14/8/20 lalu, 6 orang tenaga pendidik SMP di Padang Panjang juga terpapar covid-19. Empat orang guru SMPN-4 dan 2 orang guru praktek mengajar di SMPN-3  dia  menjalani uji swab juga terkait dimulainya PBM tatap muka bagi murid tingkatan SMP pada 13 Agustus lalu hingga semua guru SMP wajib menjalani uji swab. Dan keenamnya kini telah sembuh,  tapi PBM tatap muka di kedua SMP belum kembali dimulai.

Sejalan walikota Padang Panjang, Kadis DKK, Nuryanuwar tak henti hentinya menghimbau warga agar mematuhi protocol kesehatan covid-19 dengan menjaga jarak minimal 1 meter, memakai masker, sering  mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, penuhi asupan gizi dan olahraga yang cukup.  Intinya hindari Covid-19,  penyakit yang ditimbulkan oleh virus  SARS CoV2 (Severe Acute Respiratory Syndrome Corona Virus-2) itu, dengan mencegah virus tersebut masuk ke dalam tubuh. Berikut, jaga/kuatkan imun tubuh untuk melawan virus itu dan mengatasi infeksinya, seperti disebutkan tadi.

Itulah inti dari cara hidup normal baru (new normal), sejalan aturan protokol Covid-19 di era wabah Covid-19 ini. Sebab, seperti disebut oleh Gubernur Irwan Prayitno sebelum penerapan new normal di Sumbar 8 Juni 2020, orang tidak mungkin berlama-lama diam di rumah. Tapi harus mulai bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

Menarik dibaca