Wabup Tanah Datar : Perlu Langkah Antisipasi Bencana Lanjutan

oleh

Sekaitan permintaan Wabup kemungkinan untuk dipindah ke lokasi lain, ia menyampaikan akan lakukan pembicaraan selanjutnya. “Tentunya informasi dan permintaan pak Wabup untuk pindah ke lokasi akan kita bicarakan lebih lanjut, bersama masyarakat terdampak dan instansi terkait lainnya,” katanya.

Hal yang sama disampaikan Kamrita mewakili DPRD lainnya yang hadir, ia menyampaikan turut berduka atas musibah yang melanda dan berharap sabar dan tabah. “Semoga cobaan ini bisa menjadi kita lebih tabah dan sabar. Untuk penanganan bencana Insya Allah kami dan pemerintah siap membantu masyarakat,” ujarnya.

Kamrita menambahkan, ia telah berkoordinasi dengan pihak provinsi terkait penanganan bencana ini. “Jalan ini merupakan jalan provinsi, dan setelah berkoordinasi, kemungkinan gorong-gorong air di lokasi ini akan dijadikan lebih besar lagi, sehingga akan lebih aman ke depan,” tukasnya.

Adapun longsor menyebabkan 5 rumah warga mengalami kerusakan dan 1 mushalla , dengan rincian, rumah Nofriadi, (laki-laki, 50) dimana rusak perkarangan rumah, Rumah M. Nur  atau Mak Inua, (laki-laki, 65) rusak berat, Rumah Syafril, (laki-laki, 65) Rusak Ringan), Rumah Ermawati (perempuan, 54) Rusak Bagian Dapur Rumah), Rumah Zurni, (laki-laki 50 ) Rusak Ringan dan Mushalla Al Kausar Rusak Ringan. (David)

Menarik dibaca