Tujuh Program Inovasi Cerdas Kunci Agam Raih Kabupaten Sehat

oleh

Spiritsumbar.com, Lubuk Basung – Dari data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan dan Bappeda Kabupaten Agam, kunci sukses Kabupaten Agam meraih penghargaan Swasti Saba WIWERDA adalah, menyelaraskan tujuh program inovasi cerdas yaikni, Agam Menyemai, Gerakan Thaharah Masjid, Gerakan WC Bersih, Gerakan Magrib Mengaji, Festival Ramadhan, Ikhlas Berzakat dan Jamkesda Mandiri.

Pada kategori tatanan kawasan permukiman, sarana dan prasarana umum sehat diselaraskan dengan program inovasi cerdas yaitu gerakan Taharah Masjid dan gerakan WC bersih.  Gerakan Taharah masjid yang dicanangkan pada 2010, dari 559 unit masjid sudah 80 persen masjid yang sudah bersih. Hal ini dilakukan melalui pemasangan spanduk masjid bersih jemaah sehat pada setiap masjid yang jadi binaan puskesmas.

Kemudian, tatanan kawasan pemukiman, sarana dan prasarana umum saat ini juga diseleraskan dengan program inovasi cerdas Gerakan WC bersih. Kegiatan yang dilakukan Pemda Agam dalam upaya meningkatkan akses masyarakat ke WC bersih adalah melakukan  agar masyarakat termotivasi untuk menggunakan WC yang bersih dan tidak lagi Buang Air Bersih (BAB) di sembarang tempat seperti ke bandar, sungai atau kolam.

Disisi lain, pada tatanan ketahanan pangan dan gizi, diselaraskan dengan program inovasi cerdas, yaitu Agam Menyemai. Untuk meningkatkan gizi masyarakat pemerintah Kabupaten Agam telah melakukan beberapa upaya antara lain, menebar bibit ikan di kolam-kolam masyarakat. Pemerintah berusaha agar masyarakat menggalakkan memelihara ikan di kolam, sehingga tidak ada lagi kolam-kolam yang kosong.

Menarik dibaca