Spiritsumbar.com | Bandung – Rapat kerja nasional (Rakernas) merupakan ajang pengambilan keputusan tertinggi partai setelah kongres. Kemudian melalui Rakernas, keputusan partai diambil berdasarkan mekanisme yang telah digariskan.
Demikian disampaikan Sekretaris DPW PAN Sumbar Taslim di sela-sela acara Rakernas III PAN di Hotel Grand Asrilia, Bandung, Jawa Barat.
Mantan Anggota Komisi III DPR RI itu menyebut, di rakernas akan diformulasikan strategi pemenangan 171 Pilkada 2018 di seluruh Indonesia, serta Pileg dan Pilpres 2019.
Kemudian dapat menghasilkan keputusan-keputusan politik, baik internal maupun rekomendasi di dalam menyikapi konstelasi politik nasional.
Rakernas III PAN dilaksanakan dari tanggal 21-23 Agustus 2017 dan di acara ini sekaligus memperingati HUT ke-19 PAN yang jatuh pada tanggal 23 Agustus 2017.
Saat acara pembukaan tampak hadir Ketua Dewan Kehormatan DPP PAN Amien Rais, Ketua MPP Soetrisno Bachir, Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan, Sekjen Eddy Soeparno, Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan, serta Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dan Wakil Gubernur Dedi Mizwar.
Munurut Taslim, kurang lebih 5000-an kader PAN dari DPW dan DPD PAN se-Indonesia, baik sebagai peserta maupun peninjau, membirukan Kota Bandung.