Tanah Datar Sosialisasi SITEGAR YANLIK

oleh

Dalam kesempatan ini Irdinansyah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada beberapa SKPD yang telah meluncurkan berbagai inovasi sesuai dengan bidang masing-masing. ”Dinas Dikbud, PMPTSP, Pertanian, DukCapil, Inspektorat, dan hari kemaren Bagian Hukum juga luncurkan Layanan Konsultasi Hukum Gratis dan hari ini lahir lagi dari bagian Organisasi SITEGAR YANLIK, Saya apresiasi dan tentu saja diharapkan tidak seremonial belaka, namun memberikan manfaat yang nyata kepada masyarakat Tanah Datar” sampai Bupati.

Diakhir sambutannya Bupati Irdinansyah berharap kepada SKPD untuk mampu melahirkan inovasi-inovasi di SKPD masing-masing. “Diakhir atau awal tahun depan, kinerja SKPD akan dievaluasi, kemampuan melahirkan inovasi ini menjadi salah satu unsur penilaian tentang kinerja pimpinan SKPD, apakah dalam kriteria hijau, kuning atau merah, sehingga perlu dievaluasi dan kaji tentang kinerjanya” tukas Irdinansyah.

Sementara itu Adriyanti Rustam yang merupakan Kabag Organisasi sekaligus panitia pelaksana dalam laporannya menyampaikan, peluncuran dan sosialisasi SITEGAR YANLIK (Sistem Terpadu Penyelenggaraan Pelayanan Publik) bertujuan untuk memberikan pengetahuan tambahan kepada aparatur pemerintah untuk meningkatkan pelayanan publik pada intansi masing-masing.



“Dalam kegiatan ini kita menghadirkan narasumber dari Ombudsman Sumatera Barat, paparan dari Dukcapil dan juga paparan dari Bagian Organisasi dengan peserta dari kepala SKPD, Camat dan undangan lainnya” terang Adriyanti.

Menarik dibaca