Spiritsumbar.com, Padang – Hj Nevi Zuairina Legislator Republik Indonesia menunjukan kelebihannya sebagai fasilisator sekaligus motivator handal.
Melalui ragam pelatihan dia terus berupaya lahirkan talenta-talenta baru di segala sektor di Sumbar. Khususnya wirausaha milenial yang menggarap indutri kecil menengah (IKM).
Politisi Perempuan Nasional Partai Keadialan Sejahtera (PKS) tidak pakem dengan jargon tugas DPR RI yang tiga fungsi DPR RI, yakni legislasi, controlling serta budjetting saja.
“Tiga fungsi wakil rakyat Itu tugas dan kewenangan pasti yang diberikan konstitusi kepada setiap anggota DPR RI. Tapi di luar itu, ibu menangkap aspirasi di daerah pemilihan Sumbar 2, yakni soal pemberdayaan industri kecil dan menengah (IKM),” ujar Nevi Zuairina berdialog virtual dengan media di Sumbar, Selasa 28/4/2020.
Artikel Lainnya
Menurut Nevi, anak muda Sumbar itu punya jiwa lahiriah yakni berusaha, tapi kalau tidak diberdayakan mereka akan jadi anak muda pasrah dan bisa tergilas oleh modernisasi zaman.