Terkait program pembangunan Rusunawa yang jadi topik tulisan ini, penulis melihat konsep Rusunawa ke depan sebaiknya ada basement, aula, musalla, satu ruang kecil untuk klinik, satu ruang kecil Satpam, media untuk vertical garden (termasuk di pagar teras), disamping penghijauan/taman di halaman.
Fasilitas basement penting, terutama untuk parkir sepeda motor, kareta angin, termasuk jika ada becak motor dan gerobak PKL sebagian. Dengan begitu, halaman gedung bisa ditata jadi taman, berikut arena sport seperti bola voli, basket dan lainnya yang sekaligus bisa untuk arena kejuaraan.
Peluang fungsi lain dari basement Rusunawa juga bisa jadi tempat usaha ekonomi, seperti membuat aneka kerajinan (home industri). Berikut, usaha mini market bersama untuk menjual produksi kerajinan dan kebutuhan sandang–pangan dengan konsumen penghuni Rusunawa, warga sekitar, dan tamu.
Untuk menumbuh–kembangkan industri kecil di Rusunawa, tentu bisa dilakukan dengan meminta bantuan kepada unit kerja terkait pemerintah, dan lembaga terkait lain. Begitu juga pemasaran produksi. Peluang program berhasil akan relatif besar, karena peserta program tinggal di satu bangunan.
Dengan calon peserta program pelatihan berada di satu Rusunawa, perekrutan dan seleksi minat calon pesertanya akan lebih mudah. Begitu juga dengan bimbingan praktek usai pelatihan, monitoring kegiatan usaha, evaluasi kerja dan mutu produk, sampai kegiatan pemasaran produksi.