Rumah, Sekolah Pertama Bagi Anak

oleh

Orang tua hanya perlu memberikan arahan dan bimbingan.
Besar sekali peran orang tua dalam pendidikan anak, dan hal itu tidak mungkin bisa dialihkan bahkan di lupakan oleh orang tua. Anak memiliki waktu yang lebih banyak bersama keluarga dari pada di sekolah, karenanya orang tua harus berusaha agar semua tidak terlewatkan begitu saja. Kalau diibaratkan asupan makanan yang dilakukan tiga kali sehari, tetap saja sarapan dan makan malamnya dilakukan dirumah, sedangkan di sekolah anak hanya mendapatkan makan siang. Jadi bagaimana mungkin waktu yang sedikit itu bisa memenuhi semua kebutuhan anak dalam pendidikan.

Akhirnya perlu kesadaran dari orang tua, bahwa keluarga adalah sekolah pertama bagi anak, mari jalankan peran dan fungsi tersebut sebaik mungkin di rumah. agar pihak sekolah tidak merasa diberi beban yang bukan tanggungan mereka. Bekerja samalah dengan pihak sekolah dan jalankan bagian masingmasing agar pendidikan anak bisa berjalan optimal

Menarik dibaca