Rumah, Sekolah Pertama Bagi Anak

oleh

Orang tua yang terlalu sibuk dengan pekerjaan sering menganggap enteng soal pendidikan anaknya. Mereka beranggapan bahwa pendidikan anak itu nanti akan dimulai saat anak masuk sekolah dan dengan memasukkan anak ke sekolah, berarti pendidikan anak telah menjadi tanggung jawab pihak sekolah. pemikiran seperti inilah yang harus diluruskan.

Pendidikan anak bukan berarti dimulai saat anak dimasukkan ke sekolah, melainkan dimulai sejak ia lahir. Dengan demikian rumah merupakan sekolah pertama bagi anak. Sebab ibu adalah orang yang mula-mula dikenal anak, dengan demikian ibu merupakan guru pertama bagi anaknya. Dan ingatlah seorang ayah adalah kepala sekolah di dalamnya.

Dengan memasukkan anak ke sekolah bukan berarti tugas orang tua dalam pendidikan anak bisa dialihkan kepada pihak sekolah. Karena peran orang tua dalam pendidikan anak tidak bersifat statis tetapi berlangsung sepanjang waktu dan sangat dinamis.

Maka peran orang tua dalam mendidik anak tidak bisa digantikan oleh apapun dan tidak memiliki jangka waktu, melainkan berlangsung sepanjang waktu. Oleh sebab itu orang tua tidak bisa begitu saja melimpahkan tugasnya kepada pihak sekolah. karena merekalah yang memberikan pengajaran, pendidikan apapun untuk pertama kalinya.

Menarik dibaca