Sedangkan Tahap II terhitung bulan Juli, Agustus dan September sebanyak 975 KK masyarakat penerima mamfaat terealisasi sebanyak 960 KK dengan nominal Rp 300.000 perbulan.
Sementara penyaluran BLT tahap III terhitung bulan Oktober, November dan Desember dengan target penerima mamfaat 960 KK dengan realisasi 959 KK dengan nominal Rp.300.000 perbulan, sudah tersalurkan kepada penerima manfaat.
Ia mengatakan dari jumlah target sebanyak 1.006 Kepala Keluarga yang terdaftar sebagai keluarga penerima mamfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) pada tahap selanjutnya pihak pemerintahan Nagari Kinali juga melakukan evaluasi dan terdapat perubahan daftar nama penerima mamfaat BLT sesuai hasil evaluasi lapangan bersama – sama yang dilakukan Pemerintahan Nagari Kinalisemua alokasi yang disalurkan BLT Nagari Kinali bersumber dari Alokasi Dana Desa tahun 2020.
PJ Wali Nagari Kinali Hartasani menambahkan Dana desa diprioritaskan untuk BLT (bantuan langsung tunai) guna meringankan beban warga tidak mampu yang terdampak pendemi Covid-19.
Ia menjelaskan hal ini sesuai dengan instruksi Menteri Keuangan di mana seluruh pemerintah desa wajib memprioritaskan dana desa tahap kedua untuk penyaluran bantuan tunai langsung.