Rp 3 Miliar Lebih BLT Dana Desa Telah Terealisasi untuk Masyarakat

oleh

SPIRITSUMBAR.COM, Pasaman Barat – Pemerintahan Nagari Kinali Kabupaten Pasaman Barat tahun angaran 2020 telah melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa dengan jumlah alokasi yang disediakan berjumlah Rp 3.482.100.000.

“Pemerintahan Nagari Kinali Pasaman Barat mengalokasikan dana sebesar Rp 3.482.100.000.  guna membantu masyarakat yang terdampak pandemi covid 19 yang bersumber dari alokasi dana desa,” ujar PJ Wali Nagari Kinali Hartasani kepada media di kantornya.

Sejumlah bantuan tersebut sudah tersalurkan kepada masyarakat penerima mamfaat sesuai dengan data yang diperoleh dilapangan sebanyak 1006 KK terdaftar sebagai masyarakat penerima bantuan tersebut.

Sekretaris Nagari Kinali Syafril Anwar
Sekretaris Nagari Kinali Syafril Anwar

Sementara itu, Sekretaris Nagari Kinali Syafril Anwar mengatakan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Nagari Kinali disalurkan dalam tiga tahap penyaluran sebagai intruksi pasca penanggulangan dampak ekonomi akibat Pandemi covid 19 melanda Dunia.

Ia merinci penyaluran BLT yang bersumber dari dana Desa Nagari Kinali diantaranya tahap I dimulai sejak bulan April , Mei dan Juni dengan sasaran masyarakat penerima manfaat sebanyak 1006 KK terealisasi sebanyak 975 KK dengan jumlah perbulanya Rp 600.000.

Menarik dibaca