Kepala Ucok, panggilan akrab Riko Simanjuntak mendapat lima jahitan, lantaran terkena lemparan batu oleh orang tak dikenal usai pertandingan di Stadion Petrokimia Gresik. Alhasil, menghadapi Persipura Ucok harus menghindari tandukan, walau bola berada didekat kepalanya.
Begitu Riko Simanjuntak masuk bersama Rudi pada babak II, pola permainan Semen Padang FC berubah 180 derajat. Nyaris terkurung pada babak pertama, Semen Padang malah gantian mengurung begitu dua pemain ini masuk lapangan. Malahan, keberadaan Riko di sayap kanan juga mampu menghidupkan penampilan Vendry Mofu dan Marcel Sacramento.
Puncaknya, se isi Stadion H. Agus Salim serasa pecah oleh gemuruh pecinta Semen Padang. Riko Simanjuntak berhasil memecah kebuntuan dengan menciptakan gol pada menit 60. Lahirnya gol tak terlepas dari kerjasama tim yang sangat apik.
Bola berawal dari Marcel Sacramento dari sektor tengah yang memberikan umpan pendek pada Vendy Mofu. Sedikit sontekan, Mofu langsung memberikan umpan terobosan pada Riko Simanjuntak yang berlari kencang ke depan. Malahan, dia berhasil melepas diri, dari perangkat offside yang dibangun pemain belakang Persipura.