Reses Masa Sidang III, HM Nurnas Sambangi Nagari Pasie Laweh

oleh

Padang Pariaman, SPIRITSUMBAR.com – Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) HM. Nurnas sambangi masyarakat untuk menjaring aspirasi yang akan diperjuangkan pada pembahasan bersama pemerintah daerah.

Reses masa sidang III ini, HM.Nurnas menyambangi masyarakat atau konstituen di Kampuang Kalawi, Nagari Pasie Laweh,kabupaten Padang Pariaman, Kamis (20/7/2023)

Hadir dalam pertemuan tersebut,tokoh masyarakat, tokoh agama, kelompok tani dan kelompok wanita tani.

Kedatangan anggota DPRD Sumbar yang sangat low profile itu sudah ditunggu dan sangat diharapkan. Karena masyarakat yakin semua aspirasi akan diperjuangkan, melihat bukti selama ini.

Semua yang hadir langsung tersenyum sumringah ketika melihat kedatangan wakil rakyat mereka, dan menyongsong untuk segera masuk kedalam mushola karena sudah dinanti.

“Kami bangga punya anggota dewan seperti Pak Haji Nurnas, tiada hentinya memperjuangan bantuan peralatan untuk peningkatan hasil petani,” ucap Syamsuir Buyung, salah seorang ketua kelompok tani daerah setempat

“Kami do’a kan semoga Bapak sehat selalu panjang umur dan diberikan kemudahan untuk melanjutkan kembali duduk lagi di DPRD Sumbar 2024 mendatang,” ujarnya .

Dia juga mengatakan, sejak tahun 2018, HM.Nurnas dinilai selalu meperhatikan masyarakat, baik nelayan, petani maupun sektor lain.

Menarik dibaca