Padang, SPIRITSUMBAR.com – PT Semen Padang (PT SP) kembali menggelar Semen Padang Sharing on Jurnalism (SParing) untuk kedua kalinya.
SParing kali ini menghadirkan Pemimpin Redaksi (Pemred) media online suara.com, Suwarjono sebagai narasumber dalam upaya memperkuat dan pengayaan konten digital media di Sumbar
Direktur Keuangan PT. Semen Padang, Oktoweri mengatakan bahwa kegiatan SParing ini rutin dilakukan. Hal ini, sebagai upaya memperkuat silaturahmi dan untuk pengayaan dalam upaya peningkatan bisnis PT. Semen Padang di tengah makin ketatnya persaingan industri semen di Indonesia
“Biarkan kami di PT. Semen Padang bekerja sesuai dengan aturan dan target yang ditetapkan. Tentunya untuk peningkatan bisnis PT. Semen Padang di tengah persaingan industri semen yang cukup ketat. Semoga semua dapat kami jalani dengan baik,,” ujar Oktoweri dalam sambutannya pada pembukaan SParing, pada salah satu hotel di Kota Padang, Kamis (29/9/2022)
Sementara itu Komisaris PT. Semen Padang, Khairul Jasmi menyampaikan bahwa brand semen tertua di Indonesia adalah Semen Padang, di tengah tumbuh dan berkembangnya industri persemenanm Tak jauh beda dengan media yang semakin ketat dan kompetitif
“Terima kasih dan semoga kegiatan ini bermanfaat untuk menambah ilmu kita semua yang hadir,” ungkap Press Kaje, sapaan akrab Komisaris PT. Semen Padang yang juga Pemred Harian Singgalang ini
Pada sesi terakhir pembukaan SParing, Kepala Biro Humas PT. Semen Padang, Nur Anita menjelaskan profile company pabrik semen tertua di Indonesia yang bernaung di bawah bendera PT. Semen Indonesia, yang saat ini memproduksi semen 8,9 juta ton per tahun
“Untuk memastikan kualitas produk terus terjaga, maka manajemen menerapkan quality control dilakukan secara ketat,” ungkap Nur Anita
Terhadap program sustainable dan pembinaan lingkungan, lanjut Nur Anita, PT. Semen Padang juga hadir melakukan manajemen emisi limbah, konservasi ikan bilih, mendukung keberadaan nabuang sarok (Bank Sampah) serta penanaman pohon Kaliandra
“Semua ini dilakukan dalam upaya peran PT. Semen Padang berkontribusi bagi masyarakat Sumbar, dan kegiatan SParing ini juga bagian dari peran PT. Semen Padang terhadap media di Sumbar khususnya,” ucap Nur Anita dalam acara yang dihadiri puluhan pemred media cetak, elektronik, radio dan media online di Sumbar. (Salih)