Polres Dharmasraya Gelar Donor Darah

oleh

Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, S. I.K mengatakan, ini merupakan rangkaian bakti kesehatan untuk memperingati Puncak Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 77 yang jatuh pada 1 Juli mendatang.

Personel yang melaksanakan donor darah melalui proses tes tensi darah dan tes HB. Jika semua proses dinyatakan dengan lancar bisa melaksanakan donor darah, maka dilanjutkan dengan pengambilan darah.

“Semoga tetesan darah kita menjadi ladang pahala. Karena setetes donasi darah kita sangat berarti bagi masyarakat yang membutuhkan donor darah. Semoga juga dengan mendonorkan darahnya, akan mampu meningkatkan rasa soliditas dan kepedulian terhadap sesama,” tutur Kapolres

“Adapun esensi dari tema ini adalah untuk meningkatkan kesadaran akan kontribusi pendonoran darah agar dapat berguna bagi kesehatan masyarakat,” ujarnya. (Eko)

Menarik dibaca