Mentawai SPIRITSUMBAR.COM – PJ.Bupati Fernando Jongguran Simanjuntak menerima kunjungan Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Padang dr. Mawari Edy, M.Epid di ruangan kerjanya, Selasa, (15/8/2023).
Dr. Mawardi pada kesempatan ini menyampaikan di Sumatera Barat Kantor Kesehatan Pelabuhan itu ada satu yaitu di Padang, KKP punya wilayah kerja (wilker) dan pos, Wilkernya ada di Bandara Internasional Minangkabau, Teluk Bayur, Bungus, Muara dan di Kecamatan Sikakap dan Tuapejat.
Dr Mawardi mengatakan untuk KKP di Tuapejat statusnya masih pos. Sesuai arahan dari Kementerian Kesehatan untuk meng upgrade dari status pos menjadi wilayah kerja, harapannya nanti setelah menjadi wilker bisa meningkatkan mobilisasi sumber daya manusia lebih banyak dan dr.Mawardi juga meminta dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai untuk penigkatan status ini.
Pj.Bupati menyampaikan kesiapan untuk mendukung perubahan status Pos menjadi Wilayah kerja untuk KKP di Tuapejat
“Kami akan menindaklanjuti narasi dukungannya seperti apa , yang pasti kami mendukung sekali dan akan menindak lanjuti Dokumen apa yang di butuhkan nantinya,“ kata Pj.Bupati Fernando. (Sabarial)