Peserta TdS 2019, Bakal Tersering Lewati Padang Panjang

oleh

SPIRITSUMBAR, Di musim Tour de Singkarak (TdS) 2019, Kota Padang Panjang bakal dilewati tiga kali oleh 200 riders yang berasal dari 24 negara.
Pertama, pada Etape-I (2/11/2019) dari Pariaman ke Istana Basa Pagaruyung, Etape- III ( 4/11/2019) sebagai lokasi finish dari Lembah Harau 50 Kota dengan jarak lintasan 125,6 KM, serta etape V dari Payakumbuh – Ambun Pagi Agam.

Karena itu Wakil Walikota, Asrul , menghimbau masyarakat bisa memanfaatkan momen ini sebagai peluang ekonomi.



Didampingi Sekdako Sony Budaya Putra, Kadis Pariwisata, Medi Rosdian dan Kabid Kominfo Dinas Kominfo, Zulheri, Wawako Asrul dalam jumpa persnya menyebut, ini satu keuntungan besar bagi kota Padang Panjang. Sehubungan dengan itu Wawako minta pihak terkait bisa mengemasnya semenarik mungkin , disamping memberi rasa aman dan nyaman pada peserta TdS dan pengunjung.



Dengan begitu TdS diharapkan dapat menggenjot pendapatan usaha kuliner, perhotelan, transportasi dan lainnya. Sebab, orang dari luar daerah akan berbondong-bondong masuk kesini untuk menyaksikan agenda resmi UCI (Union Cycliste International) ini. Mereka butuh makan, minum, penginapan, atau souvenir untuk dibawa pulang.

Artikel Lainnya

loading…


Apa memang begitu? Ketika salah seorang wartawan mengumpan balik, multiplier effect seperti apa yang akan didapat sementara sang riders, kru dan official diinapkan di hotel berkelas, bukan homestay milik penduduk, di Kubu Gadang, misalnya. Makan minum sampai souvenir juga disediakan secara cuma-cuma.

Menarik dibaca