Spirit Sumbar – Kegiatan pesantren Ramadan bagi pelajar kembali digelar Pemko Sawahlunto. Di tahun ini kegiatan melibatkan pelajar SD/MI dan SMP/MTS se-kota Sawahlunto di 60 masjid mushola.
Zardinal Basyir Kepala Bagian Kesra Kota Sawahlunto selaku pelaksana mengatakan Pesantren ini dijadwalkan selama 6 hari mulai hari ini senin 28 Mei hingga 3 Juni 2018, untuk hari jumat 1 Mei diliburkan karna mesjid-mesjid perlu melakukan persiapan sholat jumat.
Lebih lanjut untuk pelajar SLTP pesantren dimulai pada pukul 5 dini hari hingga pukul 9.30 dengan diawali solat subuh berjamaah. Sementara untuk SD dimulai pukul 10 hingga 12 WIB ditutup dengan solat Zuhur berjamaah.
Dengan kegiatan ini diharapkan tumbuh kebiasaan para pelajar mengikuti sholat berjamaah di mesjid mushola.
Sebagai nara sumber kegiatan ini diisi oleh 120 orang mubaligh dan guru agama. (Rni)