Pertamina Kirimkan Bantuan untuk Korban Banjir Lima Puluh Kota

oleh

Lima Puluh Kota, SPIRITSUMBAR.com – Pertamina dan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) kirimkan bantuan pada korban banjir di Kabupaten Lima Puluh Kota.

Bantuan diterima langsung Bupati Lima Puluh Kota, Safaruddin Dt Bandaro Rajo di Posko BPBD Limapuluh Kota, Pusat Kota Payakumbuh Rabu (27/12/2023).

Penyerahan bantuan berupa kebutuhan sembako oleh Sales Area Manager (SAM) Pertamina Sumbar Narotama Aulia Fazri dilakukan di sela-sela satgas monitoring ketersediaan BBM di SPBU-SPBU Wilayah Sumatera Barat.

“Atas nama keluarga besar PT Pertamina Patra Niaga dan Hiswana Migas, kami turut berduka pak Bupati,” ujar Narotama Aulia Fazri

Selain Narotama, hadir dalam kegiatan ini Koordinator Pengaturan BBM BPH Migas Anwar Rofiq , SBM Pertamina Patra Niaga Rayon IV Sumbar Yudhistira dan sejumlah pengurus Hiswana Migas Sumbar.

Menurut Narotama, pihaknya sepekan lalu juga mengucurkan bantuan sembako di Tarantang, Kecamatan Harau.

“Sekalian melaporkan kepada pak Bupati dan semua instansi terkait di Limapuluh Kota, dalam beberapa hari ke depan kami juga akan kucurkan bantuan sembako untuk korban banjir di Pangkalan dan Kapur IX. Jadi ada tiga tahapan bantuan,” sambung Narotama.

Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt Bandaro Rajo mengaku haru, dengan kepedulian Pertamina, Hiswana Migas dan BPH Migas. Menurut Safaruddin, BUMN satu-satunya dan pertama membantu itu adalah Pertamina.

Menarik dibaca