SPIRITSUMBAR.COM, Padang –
Pandemi Coronavirus disease 2019 (covid-19) makin mengkhawatirkan. Malahan, jumlah yang terpapar terus mengalami peningkatan.
Berdasarkan data yang dikeluarkan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, per Kamis 24 September 2020 tercatat 5.150 kasus positif.
Seluruh elemen bangsa bersama berupaya menekan jumlah kasus, sembari beradaptasi pada kebiasaan baru. Salah satunya dengan menggencarkan kampanye menggunakan masker.
Mendukung kampanye adaptasi kebiasan baru (AKB), Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I kembali memberikan bantuan Covid-19. Kali ini dalam bentuk masker. Untuk memberdayakan UMKM yang juga terdampak ekonominya akibat pandemi, produksi masker dilakukan oleh UMKM mitra binaan Pertamina.
Bantuan sejumlah 2.250 masker produksi mitra binaan Pertamina MOR I, diserahkan kepada Pemerintah Kota (Pemko) Padang dan masyarakat sekitar Fuel Terminal (FT) Teluk Kabung.
Unit Manager Comm, Rel & CSR MOR I, Roby Hervindo, mengungkapkan, Sebanyak 1.250 masker diserahterimakan kepada Pemko Padang. Dalam rangka mendukung program Gerakan Bersama Pakai Masker (Gebrak Masker) yang dicanangkan pemerintah.” Penyerahan masker kepada Pemko Padang secara simbolis dilakukan pada Senin (21/9/2020)” ujarnya sebagaimana siaran pers Pertamina MOR l, Jumat, 25 September 2020.