Spirit Sumbar – Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten Agam Martias Wanto, mengharapkan semua harus tetap berusaha dan berjuang secara sungguh-sungguh untuk mempertahankan pancasila sebagai idiologi bangsa dan pemersatu Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Ini memperkokoh Pancasila sebagai sumber nilai jati diri bangsa dan sebagai fondasi sekaligus acuan dalam mewujudkan Indonesia yang adil dan makmur,” kata Martias Wanto saat membacakan sambutan sekaligus inspektur upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila di SMAN 2 Lubuk Basung, Sabtu, 1/10/2016.
Sejarah mencatat, hanya bangsa memiliki ideologi kuat yang mampu bertahan. Oleh karena itu, semua harus bersyukur memiliki Pancasila yang membuat kita mampu menjaga jati diri bangsa.
Jadi untuk tantangan sekarang ini bagaimana bangsa Indonesia mampu mempertahankan nilai-nilai Pancasila sesuai dengan konteks dan perkembangan zaman. “Untuk itu, peringatan ini harus dipandang sebagai upaya melestarikan, mengembangkan dan mempromosikan pancasila sebagai sumber nilai yang telah teruji,” ujarnya.
“Tema peringatan hari Kesaktian Pancasila tahun ini adalah “kerja nyata untuk kemajuan bangsa sebagai wujud pengamalan Pancasila,” terangnya.