Perang Terhadap Covid-19 Harus dari Hulu dan Semua Mesti Terlibat

oleh

SPIRITSUMBAR.com, Padang – Komandan Lantamal II Laksmana Pertama TNI Hargianto SE, MM, M.Si. (Han) mengatakan, Provinsi Sumatera Barat peringkat 3 secara nasional tidak disiplin menggunakan masker.

“Apakah ini kita biarkan, tidak, TNI AL khsususnya TNI umumnya siap mengedukasi rakyat dengan tindakan humanis, soal perang dengan covid-19 harus penanganannya di hulu kuncinya Prokes Covid-19. Jika hulu jebol, maka hilir pasti keteter atau bahkan kolaps,” ujar Danlantamal II Laksamana Pertama Hargianto, Senin 9/8/2021

Sesuai arahan Panglima TNI untuk ikut serta mengurangi beban masyarakat mengalami dampak pandemi covid-19 dengan salah satunya memberikan sembako.

Aksi TNI AL Lantamal II Peduli kata Hargianto selain bagi Sembako juga diarahkan untuk edukasi masyarakat taat Prokes covid-19.

Hargianto saat apel pelepasan Sembako TNI AL, di Mako Lantamal II Bukit Peti-peti, Senin, 9 Agustus 2021, meminta kepada prajurit dengan senang senang hati melakukan

“Lakukan dengan senang hati, penuh humanis, kita TNI AL harus dekat dengan rakyat dicintai rakyat,” ujar Hargianto

Lanjut Hargianto, pihaknya mendorong agar penanganan pandemi Covid-19 dimulai dari hulu.

“Saya senang dan bangga, karena Lantamal II semakin dikenal masyarakat dicintai sesuai arahan Panglima, lakukan tugas sebagai prajurit TNI AL,” ujar Hargianto.

Menarik dibaca