Padang, SPIRITSUMBAR.COM – Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Supardi menghadiri penutupan Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLIII tahun 2023, di Gubernuran Sumbar, Minggu (11/6/2023)
Supardi mengharapkan Latsitardanus bisa memberikan dampak jangka panjang terhadap pembangunan Sumbar dimasa yang akan datang.
“Latsitardanus ini melibatkan ribuan taruna-taruni calon pemimpin masa depan, semoga hal-hal yang didapatkan selama mengikuti Latsitardanus di Sumbar bisa menjadi bekal setelah menyelesaikan pendidikan dan mengabdi pada negara,” ujar Supardi.
Latsitardanus yang akan diikuti 1300 peserta dari Akademi Militer (Akmil), Akademi Angkatan Udara (AAU), Akademi Angkatan Laut (AAL), Akademi Kepolisian (AKPOL) dan IPDN. Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan taruna dan mendidik agar mereka membaur dengan masyarakat.
Dia mengatakan, pendidikan dan pelatihan yang telah dilakukan selama di Sumbar memberikan makna dan pengalaman yang berharga, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kapasitas dan kapabilitas diri, dalam rangka pengabdian kepada masyarakat dan Abdi Negara.
“Pelatihan ini telah memberikan makna dan arti hidup sebagai manusia yang sesungguhnya, dengan persaudaraan dan persahabatan yang terjalin selama pelatihan ini,” katanya.