Dari hasil seleksi dengan mengecek semua kelengkapan dokumen porto folio, kinerja prestatif, publikasi ilmiah, karya inovatif, presentasi, wawancara, tes wawasan kependidikan dan lain sebagainya di peroleh 8 orang nama untuk dipersiapkan mengikuti seleksi pemilihan guru dan kepala sekolah berprestasi di tingkat propinsi.
Untuk kelompok guru SD Fitrika Yustarina (SDN.12 Cubadak Mentawai) sebagai peringkat I, Hafnida Halim (SDN.12 Naras I) peringkat II, dari guru SMP Ikhlasiah (SMPN.1 Pariaman) peringkat I, Zaipar (SMPN.9 Pariaman) Peringkat II. Kepala SD Sumiarti A (SDN.01 Pauh Kuraitaji) peringkat I, Heppy Yendrawati (SDN.15 Jalan Kereta Api) peringkat II. Sementara untuk Kepala Sekolah SMP Rostina (SMPN.1 Pariaman) peringkat I dan Yulidar (SMPN.Pariaman) peringkat II.
Sebagai penghargaan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman menjanjikan akan memberikan tropi, piagam penghargaan, dan tambahan study banding khusus bagi yang memperoleh peringkat I. (Feri Fren)