PADANG, SpiritSumbar.com – Lurah Kampung Lapai Wahyudi Edwar melantik dan mengukuhkan kepengurusan Ikatan Pemuda Kampung Lapai (IPKL) Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, periode 2022-2025.
Pelantikan bertepatan dengan malam Tahun Baru 2023, Sabtu (31/12/2022) di lapangan bola voli, Lapai.
Dalam Surat Keputusan (SK) Lurah Kampung Lapai, tentang susunan kepengurusan yang dibacakan Vonny, Ketua Panitia Pemilihan Ketua IPKL, mengatakan bahwa Ketua IPKL diketuai oleh Hasbi Novriadi dengan Sekretaris Indra Roza dan Bendahara Sri Mulyati.
Kepengurusan juga dilengkapi dengan wakil ketua, wakil sekretaris dan wakil bendahara serta sejumlah seksi-seksi.
Lurah Kampung Lapai, Wahyudi Edwar berharap kehadiran kepengurusan baru IPKL yang baru saya dikukuhkan dan dilantik, semoga dapat menyatukan generasi muda Kelurahan Kampung Lapai, agar lebih maju dan berkembang
“Saya berharap, kepegurusan baru IPKL ini dapat menjadi organisasi untuk tempat generasi muda lapai menyalurkan kreativitas dan bakatnya, sehingga melahirkan kegiatan untuk memajuka daerah,” ucap Wahyudi
Sebelumnya Ketua IPKL, Hasbi Novriadi dalam sambutanya menyampaikan bahwa IPKL bertekad akan mendukung semua kegiatan kelurahan dan LPM Kampung Lapai yang sudah dua periode dipimpin oleh Sonny Affandi, serta aktivitas kepemudaan lainnya.
“Namun yang pasti, tanpa persatuan dan dukungan warga Kampung Lapai, kami tidak akan bisa berbuat apa-apa. Karena itu, mari kita bersama-sama semoga pemuda Kampung Lapai khususnya data bersatu,” ucap Hasbi.
Sementara itu Ketua LPM Kampung Lapai, Sonny Affandi mengapresiasi kepengurusan IPKL yang baru. Kegiatan ini berlangsung istimewa, karena tidak dikukuhkan, tapi juga dilantik oleh Lurah Kampung Lapai.
“Semoga, keistimewaan ini dapat terwujud dalam kegiatah-kegiatan dan program positif IPKL dalam memajukan Kelurahan Kampung Lapai,” harap Sonny yang juga Pembina IPKL.
Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan, Erwin Ilfahmi melaporkan bahwa kegiatan pelatikan ini terlaksana berkat dukungan dan kebersamaan tokoh-tokoh dan warga Kampung Lapai.
Selain sejumlah tokoh masyarakat dan warga Kampung Lapai, acara pelantikan ini juga dihadiri tiga anggota DPRD kota Padang, yaitu Osman Ayub (Partai NasDem), Mastilizal Aye (Gerindra) dan Muhammad Fauzi (Partai Demokrat), serta para ketua RW dan RT se Kelurahan Kampung Lapai.
Ketiga anggota DPRD Padang yang hadir, menyatakan siap mendukung program-program IPKL, khususnya dalam memajukan kegiatan pemuda Kampung Lapai.
Bahkan ketiga anggota DPRD Padang dari Kelurahan Kampung Lapai ini menunggu program-program IPKL agar bisa diakomodir dalam program pokok-pokok pikiran Anggota DPRD.
“Kalaulah ketiga anggota DPRD ini yang mendukung, maka apa yang diprogramkan IPKL, insyaallah akan bisa tercapai,” tegas Osman Ayub yang juga Ketua DPC NasDem Kota Padang. (*)