Spiritsumbar.com, Pesisir Selatan – Salah satu sumber Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 ini adalah yang bersumber dari Dana Desa (DD) dengan pembagian penyaluran BLT itu, melalui ada 3 kluster yaitu 25, 30 dan 35 persen.
“Rata- rata nagari di Pesisir Selatan mendapat alokasi DD Rp 900 juta dari Pemerintah. Tinggal dihitung saja, itu angka maksimal,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Wendi, SH, M.Hum, Rabu (22/4) di Painan.
Wendi mengatakan BLT Dana Desa memang tidak diberikan kepada seluruh warga, hanya keluarga miskin atau keluarga tidak mampu, yaitu mereka yang tidak menerima PKH, bantuan pangan (BPNT), Kartu Prakerja, BLT Provinsi dan BLT Kabupaten.
Artikel Lainnya
“Yang paling penting nama penerima masuk dalam daftar penerima BLT Nagari. Percuma protes kalau namanya tak ada dalam daftar yang di SK kan oleh Wali Nagari,” kata Wendi.
Ia menambahkan untuk pengambilan keputusan tersebut melalui Musyawarah Nagari antara Wali Nagari dan Bamus dan bisa dihadiri pemangku kepentingan di nagari, Satgas atau Relawan Covid-19 Nagari, Pemerintah Kecamatan, Babinsa, Bhabinkantibmas atau siapapun.