Pemindahan PKL di Kelok Sembilan Untuk Keselamatan

oleh

.

Saat ini tim provinsi Sumbar dan kabupaten Limapuluh Kota akan turun kelapangan, untuk melaksanakan dan mengkoordinasi dengan berbagai pihak termasuk para PKL yang diwakili Walinagari Ulua Aia. Semoga ini dapat berjalan dengan baik, sehingga pengembangan pembangunan fasilitas Menara dan fasilitas lainnya nanti juga dapat terlaksana juga dengan baik pula, harap Nasrul Abit tegas.

Wagub Nasrul Abit juga menyapaikan, saat ini berdasarkan laporan jumlah PKL di kawasan kelok sembilan ini berjumlah 160. Dan telah ditetapkan tidak ada penambahan lagi serta satu Kepala Keluarga (KK) satu tempat.

Kita berharap pemidahan ini tidak menjadi keributan yang tidak perlu. Kita melakukan rapat saat ini agar ada koordinasi yang baik dan mengajak masyarakat para PKL ikut terlibat, sehingga harapan pemerintah pusat jalan Kelok Sembilan bebas hambatan, karena jalan ini merupakan jalan negara yang menjadikan pengawasan dan perawatan kementrian PU.

Pemerintah provinsi dan kabupaten hanya menjalankan oeran dan fungsi sesuai kewenangannya serta juga mencari solusi untuk kemajuan kelok sembilan sebagai salah satu lokasi wisata Sumbar yang cukup menarik dan cantik, ujar Nasrul Abit. (Salih)