“Mari kita bersama menyadari bahwa penularan masih terus terjadi, kemudian kita mengupayakan berbagai hal untuk mencegah penularan namun tetap bisa produktif,” ujarnya.
Tatanan kehidupan yang baru (New Normal Life) menjadikan kondisi masyarakat tetap produktif di tengah pandemi Covid-19. Penerapan kebijakan New Normal itu tidak dilakukan secara langsung di semua wilayah di Indonesia, melainkan berdasarkan kondisi epidemiologi penyakit di daerah tersebut dan sistem kesehatan di sana.
“Kami akan memberikan masukan melalui gugus tugas kepada pemerintah daerah setelah kami melakukan kajian tentang epidemiologi penyakit di wilayah itu. Kita juga akan menyampaikan data sistem kesehatan di wilayah itu termasuk sistem surveilans,” kata dr. Achmad.
Keberhasilan tatanan New Normal ditentukan oleh perubahan perilaku masyarakat yang membiasakan jaga jarak fisik dengan orang lain, memakai masker, rajin cuci tangan pakai sabun, dan berolah raga. “Oleh karena itu dengan cara ini (Perubahan perilaku era New Normal) kita akan bisa memenangkan pengendalian Covid-19,” ucap dr. Achmad.
Tip & Trik
<<< Sebelumnya
Selanjutnya>>>