Pembangunan Pelabuhan Patimban, Pemkab Subang Berharap Pada Komite II DPD RI

oleh

Di sisi lain, Ruhimat mengungkapkan bahwa jalan menuju pelabuhan Patimban saat ini kurang layak. Sehingga diperlukan pelebaran jalan menuju kawasan pelabuhan tersebut.

Ruhimat berharap pemerintah pusat dapat memberikan setidaknya satu hektar kepada Pemerintah Kabupaten di kawasan pelabuhan Patimban tersebut. “Kita berharap pemerintah pusat dapat memberikan setidaknya minimal satu hektar lahan. Nanti pengelolaannya oleh Pemkab Subang. Semoga Komite II DPD RI dapat menjembatani kita dengan pemerintah pusat,” papar Ruhimat.

Lebih lanjut Ruhimat menyampaikan bahwa saat ini 6000 Ha hutan produksi yang akan diusulkan oleh Pemerintah Kabupaten Subang dapat diolah oleh Gapoktan untuk pertanian dan peternakan namun lahan tersebut tidak dapat digarap karena peralatan yang masih kurang.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang sangat berharap agar Komite II dapat menyampaikan kepada Kementerian terkait. Sehingga rencana pengolahan lahan tersebut dapat membantu petani di Kabupaten Subang.

Menarik dibaca