Peduli Anak Yatim Berlanjut, Kapolresta Padang Juga Canangkan Aipda Dian WR Peduli Stunting

oleh

“Sebanyak 70 balita didampingi orang tua hadir disini untuk mendapatkan asupan gizi. Mereka juga kita beri makanan sehat untuk dibawa pulang. Kegiatan ini kita lakukan, setelah berkoordinasi dengan Puskesmas dan pihak kecamatan. Kita juga sangat termotivasi, lantaran tim kreatif Yayasan Berkah Amal Salih ini sebagian besar adalah kader Posyandu dan kader PKK Banuaran,” ujarnya.Aipda Dian Wr Peduli Stunting 3

Dia tegaskan, walau adanya kegiatan Aipda Dian WR Peduli Stunting, pria yang akrab disapa Dian Pitok ini tetap komit akan selalu berkontribusi di Jumat Berkah Berbagi.

“Aipda Dian WR Peduli Stunting untuk para balita yang terkena Stunting dan rentan Stunting. Sementara JBB Amal Salih, santunan untuk anak yatim yang tetap berlangsung setiap Jumat,” Aipda Dian WR yang juga dipercaya sebagai Ketua Pembinaan dan Pengembangan Potensi Generasi Muda (KP3GM) Yayasan Berkah Amal Salih ini.

Hadirnya Aipda Dian WR Peduli Stunting mendapat apresiasi Kepala Puskesmas Lubuk Begalung, dr. Sari Ramadhani. Dia tegaskan Aipda Dian telah memberi harapan besar dibidang kesehatan. Aipda Dian Wr Peduli Stunting 4

“Saya sangat terharu dengan program yang dicanangkan Yayasan Berkah Amal Salih. Saya juga sangat bahagia dengan kepedulian Pak Dian dengan menyisihkan sebagian rezekinya. Untuk turut serta memberantas dan mencegah stunting. Semoga Stunting di kecamatan Lubuk Begalung bisa 0 persen di 2024 ini,” ujarnya.Aipda Dian Wr Peduli Stunting 2 1

Menarik dibaca