SpiritSumbar.co.id – Setelah merebut 6 penghargaan tingkat nasional sepanjang 2015, tahun ini Kota Payakumbuh kembali mengawali prestasinya dengan meraih penghargaan Goverment Award 2016.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Sindo Weekly melalui Menteri PPN/Kepala Bappenas Syofyan Djalil, didampingi Direktur MNC Syafril Nasution, dalam acara di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta, Selasa (12/4/2016) malam.
Penghargaan berbentuk piala mini itu diterima Walikota Payakumbuh diwakili Sekdako H. Benni Warlis. Saat penyerahan Government Award, sekdako didampingi Asisten I Yoherman, Kadiskes Elzadaswarman, SKM, MPPM, Direktur RSUD Adnaan WD. Dr. Hj. Merry Yuliesday, MARS, Kabag Adum Sufriadi, M.Si dan dua dokter RSUD Adnaan WD lainnya. Ketua DPD RI Irman Gusman juga hadir dalam acara dimaksud.
Di Indonesia, tercatat 17 kabupaten, 15 kota, 5 provinsi yang memperoleh penghargaan yang sama. Sementara di Sumatera Barat, tercatat Kabupaten Mentawai Government Award Bidang Pariwisata, Kota Padang Bidang Tata Wilayah dan Kota Sawahlunto Bidang Ekonomi Kreatif.
Payakumbuh dinilai Sindo Weekly bersama tim indenpenden lainnya, daerah yang benar-benar punya komitmen tinggi dibidang kesehatan. Presdir MNC grup ini, bersama Kementerian Dalam Negeri dan kementerian terkait lainnya, menilai Kota Payakumbuh wajar menerima penghargaan tersebut.