Politisi PKS ini memberikan kisi-kisi dalam beraktivitas kehidupan bermasyarakat, bahwa saling berkompetisi dalam kebaikan merupakan cara jitu dalam Mengisi Ruang Kontribusi Mencari Solusi Untuk Mengantar Indonesia Menjadi lebih Baik. Karena Kompetisi dalam kebaikan akan menciptakan peran aktif mengentaskan persoalan-persoalan bangsa, membangun kemitraan serta bekerjasama dengan berbagai pihak dan mengoptimalkan berbagai potensi yang ada.
“Peringatan Hari ibu ke-92 ini bermanfaat untuk meningkatkan harkat dan martabat perempuan Indonesia yang bermitra dengan kaum laki-laki menciptakan keluarga yang tangguh. Mudah-mudahan setiap aktivitas yang dilakukan kaum perempuan Indonesia, diredhai Allah SWT dan dapat berkonstribusi dalam mewujudkan Perempuan Berdaya Indonesia Maju”, tutup Nevi Zuairina.
Tip & Trik