Nevi Zuairina Kunjungi Lembaga Pendidikan yang Dapat Bantuan LUP

oleh

SPIRITSUMBAR.com, Padang Pariaman – Anggota legislatif asal Sumatera Barat II, Hj. Nevi Zuairina, mengunjungi Raudhatul Athfal Nurul Ilmi, Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman.

Kunjungan ini dalam rangka memastikan turunnya bantuan dari lembaga usaha pemerintah (LUP) dalam bentuk tanggung jawab sosial. Sehingga bantuannya efektif dapat teroptimalkan untuk peningkatan kualitas pendidikan.

Diketahui, sebelumnya Nevi turut hadir menyaksikan penyerahan secara simbolis sembilan lokasi bantuan peningkatan kualitas pendidikan, sarana kesehatan dan sarana ibadah. Salah satunya adalah RA Nurul Ilmi yang di kunjungi langsung oleh politisi PKS ini untuk berdialog dengan pengurus lembaga dan anak-anak didiknya yang masih usia sangat belia.

“Saya harap, anak-anak ini nantinya akan melanjutkan tampuk sejarah kebangsaan kita. Ada yang meneruskan jadi pendidik atau ulama, ada yang jadi pengusaha, ada yang jadi dokter hingga ada yang jadi politisi untuk mengisi ruang legislatif, eksekutif dan yudikatif.

Menarik dibaca