NasDem Buka Pendaftaran Cakada Kota Padang Gratis Tanpa Mahar

oleh

Padang, SPIRITSUMBAR.com – Menyongsong Pilkada Kota Padang 2024, Partai NasDem membuka kesempatan seluas-luasnya kepada putra-putri terbaik di daerah ini. Untuk mendaftar sebagai calon kepala daerah (Cakada) Kota Padang periode 2024 – 2029.

Ketua DPD Partai NasDem Kota Padang Osman Ayub, menyampaikan, pendaftaran bakal calon secara resmi dibuka mulai tanggal 01 Mei sampai 07 Mei 2024 mendatang.

“Jadwal pendaftaran beserta seluruh kelengkapan atau persyaratan yang harus dipenuhi, mengacu ke Juknis Pilkada 2024 dari Bappilu DPP Partai NasDem terkait Tata Cara Penjaringan, Verifikasi dan Penetapan Bakal Calon Kepala Daerah dan / atau Wakil Kepala Daerah tahun 2024,” ujar Osman Ayub. Selasa (30/4/2024)

Ditambahkan, seluruh calon dapat mengambil formulir pendaftaran berikut persyaratannya di Kantor Sekretariat DPD Partai NasDem Kota Padang di Jalan Jhoni Anwar No 20 A, Lapai, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang. Seluruh proses dilaksanakan secara gratis alias tanpa mahar.

Osman Ayub menjelaskan, setelah calon mengembalikan formulir pendaftaran berikut berkas persyaratan yang diminta, partai akan memverifikasi dokumen administrasi pendaftaran bakal calon.

“Lalu akan kita serahkan berkas pendaftaran dari seluruh bakal calon ke DPP Partai NasDem melalui DPW Partai NasDem Sumbar setelah melalui mekanisme rapat pleno ditingkat DPD,” terangnya.

Menarik dibaca