Kapolres Pasaman Barat AKBP Ferry Herlambang mutasi sebagai Wadirnarkoba Polda Sumbar. Jabatan yang ditinggalkannya diisi oleh Kapolres Padang Panjang AKBP Sugeng Hariyadi, sedangkan penggantinya oleh AKBP Apri Wibowo, sebelumnya menjabat Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Sumbar.
Kapolres Sijunjung AKBP Driharto mutasi sebagai Kasubbidsespimen Bidjemen Lemdiklat Polri, penggantinya adalah Kapolres Pariaman, AKBP Andry Kurniawan. Penggantinya adalah AKBP Deny Rendra Lasmana, sebelumnya menjabat Kabagpsi Rosdm Polda Sumbar.
Kapolres Solok Selatan AKBP Imam Yulisdianto mutasi sebagai Kasubbagsumda Setpusjarah Polri, dan digantikan oleh AKBP Tedy Purnanto, Dari Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Jatim.
Sedangkan untuk pelaksanaan serah terima jabatannya (sertijab), Kabid Humas belum bisa memastikan kapan dilangsungkan. “Nanti akan dilaksanakan Sertijab, tetapi belum pasti harinya,” ujarnya.
Kombes Pol Satake mengatakan, mutasi atau pergantian jabatan di institusi Polri merupakan sebuah penghargaan pimpinan Polri kepada personel yang berprestasi dan berdedikasi dalam melaksanakan tugas. Juga merupakan bentuk pengembangan karir para personel Polri.
“Personel Polri perlu penyegaran atau promosi jabatan sehingga karirnya dapat meningkat sesuai dengan kinerjanya, dan pengembangan organisasi sebagai konsekuensi dari tuntutan reformasi menuju Polri yang mandiri dan professional,” pungkasnya. (rel)