Menumbuhkan Karakter Disiplin

oleh

Oleh: Yulinda Ningsih (SMP Negeri 3 Sitiung)

Sudah menjadi viral di media sosial tentang kejadian pelanggaran di tengah-tengah masyarakat. Dimana sering kita melihat kondisi kehidupan yang berjalan tidak sesuai dengan aturan.

Seperti sampah berserakan dimana-mana, jalanan dengan kondisi yang tidak teratur, anak kecil dibawah umur membawa motor, mengendarai sepeda motor tidak menggunakan helm, kebut-kebutan di jalan raya, menerobos lampu merah dan masih banyak lagi bentuk-bentuk pelanggaran yang terjadi disekitar kita.

Fenomena yang hampir sama sering pula kita temui di lembaga pendidikan, mulai dari sekolah Pendidikan Anak Usia Dini sampai ke perguruan Tinggi. Siswa didik sangat sulit dalam mengikuti aturan yang sudah ditentukan.

Bahkancendrung tidak mau mengikuti aturan yang sudah ada. banyak pelanggaran yang terjadi setiap hari disekolah, mulai dari pelanggaran berpakain, pelanggaran jam kedatangan dan kepulangan sekolah yang kadangkala tidak sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan, sering proses pembelajaran terganggu dengan hal-hal pelanggaran yang dilakukan oleh siswa.



Kita semua tahu bahwa aturan dan tata tertib adalah bertujuan untuk menertibkan dan mengatur bagaimana kahidupan menjadi aman dan tertib, namun sebagian besar siswa tidak memahami tujuan dan fungsi dari tata tertib tersebut.

Menarik dibaca