Pengembangan terwujudnya geopark Silokek selain bekerjasama dengan Unand, LIPI termasuk dengan ITB.,tetapi masukan dari internal masyarakat Kab.Sijunjung itu sendiri sangat dibutuhkan. Di beberapa Nagari, seperti di Silokek memang sudah ada yang namanya Kelompok Sadar Wisata.
Tetapi perlunya mengkredibilitaskan Pok Darwis ini. Tentunya dengan training-training menambah kemampuan SDM, sebagai pemandu wisata. Didalam peningkatan kualitas SDM Pokdarwis, perlu dipahami adanya pembentukan-pembentukan bidang wisata, memang induknya PokDarwis di Nagari sebagai pembinanya tentu perlu pembinaan dari Pok Darwis Kab. Sijunjung. Apakah Ini Sudah terbentuk dan juga dari institusi terkait yang menangani kepariwisataan memberikan pelatihan sesuai bidang objek wisata masing-masing?.
Sebagai contoh di bentuknya komunitas pemandu wisata seperti adventurir, arung jeram,komunitas panjat tebing, penyelusuran ngalau/goa,komunitas pemanu wisata fasif berbahasa inggris atau bahasa lainnya ini sangat dibutuhkan.
Lalu komunitas biologi tenang kekayaan keanekaragaman hayati dan lainnya, itu memang harus dibentuk. Artinya pembagian tugas sesuai bidang yang sudah ditetapkan masing-masing . Ada juga nantinya kelompok ojek menuju geopark Silokek dari Muaro Sijunjung siap mengantarkan ke Musiduga.