Mangga Muda Tayang Serentak, Penonton Sudah Tak Sabar

oleh

“Rencananya pada 23 Januari nanti di Studio XXI Transmart Padang kita juga akan gelar jumpa fans dan nonton bareng dengan pemeran film “Mangga Muda,” ujar tokoh muda Sumbar yang pernah menjabat sebagai Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat itu.

Cerita flm yang berdurasi 98 menit ini, menurut Yuliandre, sudah dibuat sejak tahun 2014. Skenarionya ditulis Jujur Prananto yang pernah terlibat dalam film Ada Apa dengan Cinta, La Tahzan, Haji Backpacker dan sederet film top lainnya. “Mangga Muda” merupakan film yang murni digarap dari ide dan gagasan anak bangsa berangkat dari kisah kehidupan sosial kaum urban yang memiliki nilai atau pesan sehingga harus disambut baik,” kata mantan Uda Sumbar yang pernah jadi Duta Muda Unesco ini.



Lebih lanjut pakar komunikasi itu menuturkan, saat ini yang dibutuhkan adalah kreativitas dan pesan moral yang dapat disampaikan dalam suatu karya. Hal yang tidak terlalu besar, namun terkadang luput dari perhartian.

Oleh karena itu, kepada para sineas muda Indonesia, Yuliandre mengajak agar lebih aktif dan jeli melihat peluang ide cerita yang ada di tengah masyarakat untuk dapat dikembangkan jadi film yang menarik. “Film Mangga Muda ini diharapkan dapat memberikan warna tersendiri dalam aspek sosial dan kemajuan industri perfilman Tanah Air,” katanya. (Rel)

Menarik dibaca