Manajemen Kepala Sekolah
Dalam meningkatkan gerakan literasi Kepala sekolah memiliki manajemen yang profesional agar mendapatkan hasil yang tidak mengecewakan disemua pihak.
Manajemen adalah serangkaian kegiatan ilmu dan seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya-sumber daya lainnya secara efektif dan efisien untuk suatu tujuan tertentu”.
Perencanaan
Kepala sekolah melakukan Penyusunan Tim GLS dan Penyusunan Program GLS melibatkan unsur Guru,Tenaga administrasi sekolah (TAS) dan Siswa. Tujuannya agar tersusun Tim GLS dan yang dapat menjadi motivasi penggerak pelaksanaan program GLS disekolah.
Langkah selanjutnya adalah melakukan Sosialisasi terhadap guru, siswa, orang tua, komite serta pihak eksternal. Pertemuan dengan orang tua siswa atau tokoh masyarakat biasanya dilakukaan pada saat rapat dengan orang tua peserta didik baru yang disebut rapat komite, rapat sosialisasi program sekolah, rapat sukses menuju perguruan Tinggi favorit, dan lain sebagainya.