Spiritsumbar.com, Padang – Makan Bajamba menandakan orang minang itu selalu hidup bermusyawarah mufakat dalam pertemuan makan bersama tanpa membeda-bedakan satu sama lainnya. Kebersamaan menjadi kekuatan dalam membangun nagari dan kaum.
Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Nasrul Abit saat memberikan sambutan pada acara makan bajamba dalam rangka memeriahkan Hari Pers Nasional tahun 2018 di Sumatera Barat bersama beberapa orang Menteri Kabinet Kerja, Duta besar negara sahabat, ketua PWI dan pengurus, Ketua Dewan Pers, Gubernur, pimpinan redaksi media dan utusan insan pers se Indonesia, di Museum Aditiawarman Padang, Kamis malam (8/2/2018).
Wagub Nasrul Abit menyampaikan saat ini ada 300 jamba untuk masing -masing jamba 6 orang berarti ada 1.800 orang hadir malam ini. Ini mungkin salah satu makan bajamba terbesar dalam perhelatan di Sumatera Barat.
Makan bajamba merupakan makan bersama dalam adat, yang biasa dilakukan dalam perhelatan dan peristiwa penting dalam budaya orang minang, ketika akan mengambil keputusan besar dalam kehidupan bermasyarakat di Sumatera Barat.
HPN ini merupakan salah satu peristiwa penting itu, yang membuka mata dan pikiran banyak orang akan potensi Sumatera Barat dalam berbagai potensi terutama potensi pariwisata alamnya yang indah, budayannya yang unik dan makanan yang terlezat di dunia, ungkap Nasrul Abit.