Lupakan Tragedi Qatar, Timnas U-23 Bidik Poin Penuh Atas Australia

oleh

Qatar, SPIRITSUMBAR.com – Tim Nasional (Timnas) U-23 Indonesia harus menghadapi kennyataan pahit, setelah dilumat Qatar 0-2. Bukanlah kekalahan yang disesali, tapi cara kalahnya yang bikin banyak pihak urut dada.

Tak ingin larut dalam derita, skuad asuh Shin Tae-yong bertekad untuk bangkit pada dua pertandingan. Yakni, kontra Australia U-23 dan Jordania U-23.

Menghadapi Australia U-23, Rizky Ridho cs wajib meraih poin penuh pada matchday dua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (18/4/2024).

Karena itu, pelatih tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, meminta para pemainnya untuk all out di pertandingan tersebut. Meski di atas kertas Australia diunggulkan, Shin Tae-yong tidak mau timnas U-23 Indonesia tampil bertahan.

Shin Tae-yong pun menginginkan pemain Indonesia tidak memberikan ruang sedikit pun terhadap para penggawa Australia. Garuda Muda bakal mencoba bermain dengan pressing ketat.

“Dari taktik, pelatih (Shin Tae-yong) mengarahkan supaya kami main pressing. Enggak boleh bertahan karena kami mengejar target tiga poin,” kata pemain gelandang tim U-23 Indonesia, Jeam Kelly Sroyer.

Menarik dibaca