Luarbiasa, Usai Dilantik Jabat Sumbar Teken MoU Dengan ACT dan KPB

oleh

Langkah-langkah konkret seperti ini yang ditunggu oleh masyarakat. Dimana, menurut Gun, para pengusaha bisa mengonsolidasikan potensinya agar bermanfaat untuk orang banyak.

“Jadi berusaha itu bukan sekadar money oriented semata. Tetapi bagaimana usaha yang telah menghasilkan bisa bermanfaat pula bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Dirut PT Mitra Edukatama, perusahaan yang bergerak di bidang alat peraga sekolah dan perlengkapan / pakaian anak-anak ini.

Sementara itu Ketua Umum PW Jabat Sumbar yang baru dilantik, Dafrawira, berterima kasih atas amanah yang diberikan kepadanya. “Mudah-mudahan amanah ini dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya, dan sesungguhnya pelantikan (ini) adalah seremonial, tapi kerja nyata yang sebenarnya menjadi tujuan,” tuturnya.

Di samping dihadiri pengurus PW Japnas Sumbar, Rakerwil ke-I yang dilaksanakan untuk menyusun program kerja 5 tahun ke depan itu, turut hadir Anggota Dewan Pengawas PW Japnas Sumbar, Deby Shareen.

Di dalam kepengurusan PW Japnas Sumbar, terdapat nama-nama pengusaha muda yang tak asing lagi di Sumbar, di antaranya Andre Rosiade, Buchari Bachter, Afriadi, Ira Meuraksa, dan banyak lainnya. (Rel/japnas)

Menarik dibaca