SPIRITSUMBAR.COM, Padang – Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Sumatera Selatan mengadakan kunjungan kerja ke beberapa LPMP di wilayah Indonesia.
Kegiatan Mengakhiri tahun anggaran 2020 ini dengan tujuan untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia sebagai pengelola LPMP Sumatera Selatan dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya ke depan.
Masing-masing kunjungan kegiatan dilaksanakan selama empat hari. Kegiatan dikemas dalam bentuk studi tiru dan studi banding. Peserta kegiatan dibagi atas beberapa kelompok yang terdiri dari berbagai unsur yakni widyaiswara, pengembang teknologi pembelajaran (PTP), staf dan unsur pejabat.
Untuk studi tiru dilakukan ke LPMP Sumatera Barat dan LPMP Jawa Tengah dengan alasan kedua LPMP ini merupakan LPMP Eselon dua dari tiga LPMP Eselon dua yang ada di Indonesia selain Makasar.
‘Untuk kegiatan studi banding dilakukan ke LPMP Eselon tiga yakni LPMP Bangka Belitung, LPMP Bali dan LPMP Kalimantan Barat, ” ujar Drs. Basuki Irsadi, M.PD selaku ketua rombongan yang berkunjung ke LPMP Sumatera Barat dari tanggal 6 sampai 9 Desember 2020.
Rombongan dari LPMP Sumatera Selatan disambut oleh keluarga besar LPMP Sumatera Barat di Aula Imam Bonjol. Mewakili kepala LPMP Sumatera Barat Drs.Irsad Sakti selaku kepala tata usaha menyampaikan dengan adanya kunjungan dari LPMP Sumatera Selatan ini akan mempererat tali silaturrahmi antar lembaga. Selanjutnya disampaikan juga tentang program-program unggulan, program kemitraan dan program unit layanan terpadu (ULT).